SAROLANGUN, NEODETIK.NEWS || Ketua DPD Topan RI besok akan laporkan Puskesmas Limun ke Kejari Sarolangun
Sebagaimana beberapa hari lalu DPD Topan RI yang akan melaporkan perihal permasalahan pelayanan kesehatan dan kekosongan obat dan oksigen di Puskesmas Limun.
DPD Topan RI akan melaporkan puskesmas Limun mengenai pelayanan Kesehatan dan juga pengadaan alat kesehatan serta obat.
"Ketua DPD Topan RI, Budiman mengatakan, dalam perihal tersebut menduga adanya kongkalikong pengadaan alkes dan obat - obatan.
"Kami melaporkan hal ini dikarenakan adanya masyarakat yang tidak mendapatan pelayanan kesehatan dan mengatakan obat habis serta oksigen habis," bebernya, Selasa (8/4).
Lalu, menurutnya. Dengan adanya dugaan yang terjadi di Puskesmas Pulau Pandan Kecamatan Limun kemungkinan ada juga terjadi di Puskesmas lainnya termasuk RSUD. Maka dari itu topan RI membuat laporan ke-kejaksaan agar dapat memeriksa anggaran alat kesehatan di intansi terkait di dalam Kabupaten Sarolangun.
"Hal ini dikarena sudah berkaitan dengan kesehatan, nyawa adab orang banyak. Oleh karena itu perlu untuk ditindak lanjuti kepenegak hukum, jangan sampai nantinya terulang lagi ada korban selanjutnya dan ketidak jelasan alat kesehatan dan obat," ungkapnya.
"Terkait laporan DPD Topan RI kami di dukung penuh oleh Ketua umum DPP topan RI pusat, bapak Sumondang Simangunsong. S.H, M.H. demi keadilan untuk masyarakat,"pungkasnya.(RH47)