- Dalam puncak peringatan hari jadi kabupaten Lumajang ke 769, salah satu rangkaian kegiatan dengan memberikan apresiasi ataupun penghargaan untuk instansi dan kelompok masyarakat, Minggu (15/12/2024).
Salah satu apresiasi serta penghargaan diberikan peserta lomba kampung resik tingkat kabupaten Lumajang, seperti yang diinformasikan bahwa pemenang lomba kampung resik tahun 2024 katagori kelurahan meliputi :
1. Juara Pertama dari RW 011 Kelurahan Jogotrunan.
2. Juara Kedua dari RW 006 Kelurahan Ditotrunan.
3. Juara Ketiga dari RW 001 Kelurahan Jogoyudan.
Dan katagori Desa dimana juara pertama dari desa Sumberurip Kecamatan Pronojiwo, juara kedua dari desa Kebonsari dan juara ketiga dari desa Tempeh tengah.
Mokhamad Eko Santoso ketua RW 011 Kelurahan Jogotrunan saat dikonfirmasi awak media menyampaikan keberhasilan untuk meraih juara ini merupakan hasil kerja sama semua pihak mulai dari lurah Jogotrunan, perangkat kelurahan, pengurus lingkungan, pengurus PKK, pengurus Posyandu, serta semua warga yang selalu peduli tentang kebersihan.
" Alhamdulillah kegiatan kebersihan dengan pemanfaatan bahan tidak bermanfaat menjadi berguna ini sudah lama dilakukan kurang lebih sekitar 6 tahunan, pemanfaatan lahan ini dilakukan bertahap dan berkesinambungan sehingga ada maupun tidak ada lomba tetap semua kompak untuk selalu jaga kebersihan," tindasnya.
Program dari dinas lingkungan hidup kabupaten Lumajang sangat inovatif dan kreatif mulai dari kampung Bestari, Proklim dan kampung resik ini, tentunya banyak lagi program yang lain dimana semuanya untuk selalu menjaga ekosistem dan pemanfaatan sampah menjadi barang yang berguna.
Beliau akan terus berupaya membuat lingkungan RW 11 yang sehat, adem, indah dan ingin warganya sejahtera dengan pemanfaatan limbah menjadi nilai jual tinggi dan paling utama bagaimana lahan atau pekarangan bisa meningkatkan ketahanan pangan dengan di tanami aneka sayuran.
" Sekali lagi saya mengucapkan rasa terima kepada semua warga RW 11 kelurahan Jogotrunan untuk selalu menjaga kebersihan, dan terus optimalkan gotong royong," katanya.
( Tim )