Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Forum Pemberantasan Miras Dan Napza, YKKMP Melakukan Pemasangan Baliho Dalam Rangka Pesta Demokrasi

Selasa, November 26, 2024 | Selasa, November 26, 2024 WIB Last Updated 2024-11-26T07:17:04Z
Nduga,neodetik.news- forum  Pemberantasan Miras dan Napza, yayasan keadilan dan keutuhan manusia Papua melakukan pemasangan baliho dalam rangka pesta demokrasi, ditulis oleh pegiat pembela HAM dan ketua forum Pemberantasan Miras dan Napza papua Theo hesegem, wamena  (26/11/2024)

Sukseskan pesta demokrasi adalah kesuksesan kita bersama sekalipun, kami tidak terlibat sebagai penyelenggara pemilu 

Dalam rangka Pesta Demokrasi pemilihan Gubernur wakil Gubernur dan  Bupati, wakil Bupati setanah Papua,  Solidaritas Pemberantasan Miras dan Napza, Provinsi Papua Pegunungan, Yayasan Keadilan dan Keutuhan Manusia Papua, Bersama Pemerintah Provinsi Papua Pegunungan, KPU Papua Pegunungan, Kodam XVII Cendrawasih Kepolisian Daerah Papua. Memasang 2 Baliho dengan tulisan yang berbeda. 

I. Baliho Pertama

Forum Pemberantasan Miras dan Napza mengajak, sukseskan pesta demokrasi 2024, tanpa minuman keras dan Napza di provinsi Papua pengunungan.

II. Baliho  Ke dua.

Yayasan keadilan dan keutuhan manusia Papua, pemerintah provinsi Papua pengunungan, Kodam XVII cenderawasih, kepolisian Daerah Papua. mengajak KPU,  dalam rangka pesta demokrasi kami menghimbau dan mengharapkan kepada seluruh pendukung,dan calon kandidat untuk : 
1. Saling menghargai dan menjunjung tinggi hak-hak kandidat lain untuk berpolitik, secara aman dan damai 
2. Semua calon kandidat diharapkan dapat mengontrol pendukung Agara tidak melakukan pelanggaran hukum yang merugikan banyak orang 
3. Pendukung dan calon kandidat tidak membawah alat tajam saat proses pesta demokrasi berlangsung karena dapat menganggu ketertiban umum 
4. Seluruh calon kandidat diharapkan berpolitik dengan sehat tanpa mengorbankan masyarakat dan kandidat lain. 
5. Tidak berpolitik dalam keadaan konsumsi minuman keras dan narkoba, karena dapat menggangu Kamtibmas dalam proses jalannya pesta demokrasi 

Baliho yang dimaksud kami pasang di beberapa tempat antara lain
1.Ujung perempatan jalan trikora
2.Perempatan jalan misi Wouma.
3.Perempatan Kantor Bupati Jayawijaya
4.Pasar Sinakma
5.Nanti akan dilanjutkan pemasangan di beberapa tempat.

III Rencana Pemasangan Baliho, sebelumnya 

Rencana Pemasangan Baliho, pemilihan Gubernur,wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati se-Provinsi Papua Pegunungan akan melakukan Pemasangan disetiap Kabupaten Kota, Namun kami terkendala dengan biaya, percetakan, pengiriman dan pemasangan. Sehingga pemasangan hanya dilakukan tingkat Provinsi dan Kabupaten Jayawijaya. 

Kami atas nama Yayasan Keadilan dan Keutuhan Manusia Papua dan Forum Pemberantasan Miras dan Napza menyampaikan terima kasih kepada ketua KPU Provinsi Papua,Pegunungan dan Kapolres Jayawijaya, yang mana telah membantu pembiayaan untuk, pencetakan hingga sampai Pemasangan Balihonya. 

Yayasan Keadilan dan keutuhan Manusia Papua, Forum Pemberantasan Miras dan Napza tidak pungut biaya, Kami bekerja dengan suka rela demi mensukseskan pesta Demokrasi yang adil damai dan jujur tanpa kekerasan yang berdampak mengorbankan masyarakat, Indonesia.

Untuk mensukseskan pesta demokrasi tanpa miras dan Kekerasan kami telah mengajukan draf,bantuan dibeberapa tempat,secara WA maupun tertulis namun  harapan kami tidak terwujud, sehingga kami berjalan apa adanya. Karena demi kepentingan banyak Orang.

Wamena, 26 November 2024
1.Pembela HAM Papua
2.Ketua Forum Pemberantasan Miras dan Napza
3.Direktur Yayasan Keadilan dan  Keutuhan Manusia Papua



      
Reporter : Inggipilik Kogoya
×
Berita Terbaru Update