Jakarta,neodetik.news Komandan Denhanud 471 Kopasgat Letkol Pas Gusti Bagus M.E.S. didampingi oleh Ketua PIA Ardhya Garini Ranting 04-2 Denhanud 471 Gabungan Kopasgat beserta Anggota Denhanud 471 Kopasgat dengan hangat menerima kunjungan dari anak-anak TK Angkasa 7 Halim Perdanakusuma. Ungkap Danlanud kepada wartawan pada(4/9/24)
Kunjungan ini dalam rangka menambah wawasan atau pengetahuan tentang kearifan lokal Kopasgat serta bertujuan untuk mengenalkan anak-anak pada berbagai profesi, terutama profesi TNI AU khususnya Kopasgat kepada generasi muda. serta diharapkan semakin termotivasi dan bersemangat untuk menggapai cita-citanya.
Dalam sambutannya Komandan Denhanud 471 Kopasgat Letkol Pas Gusti Bagus M.E.S. menekankan pentingnya menanamkan rasa cinta tanah air dan pemahaman tentang pertahanan negara sejak usia dini. Ia juga menyampaikan rasa bangganya karena dapat berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan para siswa.
Acara ini dikemas dengan santai dan berdedikasi tinggi sehingga anak dapat mengekspresikan dengan bebas mengenai apa yang mereka tanyakan. Anak-anak juga tampak sangat antusias saat melakukan kunjungan.
Selama kunjungan, Komandan Denhanud 471 Kopasgat Letkol Pas Gusti Bagus M.E.S. bersama Ketua PIA Ardhya Garini Ranting 04-2 Denhanud 471 Gabungan Kopasgat Ny. Madu Gusti Bagus secara langsung memandu anak-anak dan para guru dari TK Angkasa 7 Halim Perdanakusuma. untuk melihat berbagai fasilitas dan peralatan yang digunakan oleh Denhanud 471 Kopasgat.
Tim Redaksi