MALUKU ,NEODETIK.NEWS _Handrima Lakapota, merupakan salah satu aktivis perempuan dan tokoh muda Maluku di Jakarta, kini dipercayakan menjadi Sekertaris Jendral Girl’s Squad Community
sekaligus penggagas dan pencetus.
Menurutnya, organisasi tersebut anggota nya berbasis perempuan muda baik aktivis, pengusaha, politisi hingga putri Indonesia, yang berorientasi untuk mewujudkan masa depan perempuan Indonesia.
"Tujuan organisasi yang didirikan adalah memajukan status perempuan dan diharapkan perempuan muda Indonesia, yang berbakat dan prestasi di bidang tertentu punya tempat untuk pengembangan diri dan berkontribusi untuk Indonesia." Kata Lakapota kepada media ini, (Jum'at 21-06-2024).
"Oleh karena itu, harapannya organisasi yang ia ikut mendirikan orientasinya bukan hanya untuk satu agama atau golongan tertentu saja, melainkan menghimpun semua perempuan Indonesia yang berlatar belakang suku, ras, agama, etnis, budaya dan golongan berbeda. Karena menganut paham Bhineka Tunggal Ika." Tegasnya.
Selain itu, Organisasi mengedepankan nilai-nilai kebersamaan dan menjunjung tinggi persaudaraan serta persatuan,
agar perempuan mempunyai wadah untuk menyalurkan hobby dan bakatnya
baik di dunia sosial, ekonomi, olahraga, budaya pariwisata dan lain sebagainya tanpa ada batas untuk pengembangan diri dari masing-masing anggota organisasi.
Ia juga berharap perempuan perempuan muda timur Indonesia, dan lebih khusus Maluku harus orientasi dan berkiprah nyata di organisasi perempuan ditingkat Nasional, sehingga bisa punya andil dan kontribusi nyata terhadap daerah masing-masing.
"Semoga dengan posisi dan kapasitas yang ada bisa menginspirasi anak muda yang lain di Maluku untuk punya peran dan ambil bagian dalam memajukan status perempuan dan menjadi bagian dari perubahan perubahan sosial di Maluku." Tutupnya.
Tim Redaksi