Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Sambangi Warga Desa Binaan, Babinsa Koramil 09/Randublatung Laksanakan Komsos

Juni 29, 2024 | Juni 29, 2024 WIB Last Updated 2024-06-29T14:47:59Z
NEODETIK.NEWS _BLORA - Babinsa Koramil 09 Randublatung Kodim 0721/Blora Kopka Kristanto sambangi warga binaan ibu Sarni selaku pemilik usaha tempe di Desa Kutukan Kec.Randublatung Kab, Blora, pada (29/06/2024).

Kopka Kristanto menyampaikan,  "usaha produksi tempe yang ada di wilayah binaannya pun tak luput dari pantauan Babinsa, upaya yang dilakukan Babinsa ini bertujuan untuk mempererat hubungan yang baik antara TNI dengan rakyat. 

Sehingga Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, semakin kuat, sebagai aparat kewilayahan, Babinsa harus selalu aktif membantu masyarakat dalam segala hal yang positif. Kehadiran TNI ditengah-tengah masyarakat, selalu membuat warga nyaman dan selalu dirindukan dimanapun berada, ujarnya.

Diharapkan dengan adanya pendampingan dari Babinsa ini dapat memberikan motifasi kepada warga lainnya untuk membuat usaha UMKM lainnya.dan sebagai pembina di wilayah harus mampu membangkitkan dan memotivasi berbagai kreatifitas maupun usaha-usaha produktif warga binaan, pungkasnya.


Tim Redaksi 
×
Berita Terbaru Update