NEODETIK.NEWS _KOTA BOGOR – Kapolsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar perintahkan anggota merespon cepat tanggapi laporan warga.
Hal itu sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso untuk menindak lanjuti laporan pengaduan dari masyarakat dengan segera.
“Kami menerima informasi adanya pengaduan dari masyarakat tentang adanya tempat yang menjadi sarang hewan liar dan mengganggu masyarakat sekitar,” ucap Kapolsek Bogor Barat Kompol Sudar, Sabtu (22/6/2024).
“Mengetahui hal tersebut Bhabinkantibmas Curug langsung menuju ke lokasi untuk mengecek kebenaran laporan tersebut,” sambungnya.
Berlokasi di Jalan BRP RW 4 Kelurahan Curug Bogor Barat, pada hari Jum’at, 21 Juni 2024 sekitar jam 13.00 WIB, diketahui bahwa benar terdapat kolam renang milik warga yang terbengkalai sudah lama tidak ditempati oleh pemiliknya, diduga menjadi sarang biawak serta ular berbisa yang kerap kali memasuki perkampungan warga sekitar.
Bhabinkamtibmas Curug Aiptu Wawan melakukan upaya awal dengan menghubungi pemilik menggunakan Hand Phone serta membahas jalan keluar terhadap permasalahan yang ada.
“Respon cepat dan tanggap terhadap setiap permasalahan yang terjadi dalam masyarakat, kita lakukan sebagai upaya untuk meminimalisir segala bentuk gangguan keamanan,” pungkas Kapolsek.
Sumber:Humas Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar