Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Mentan Amran Balas SYL: Semua Pendapatan Menteri Saya Serahkan ke Yatim Piatu

Juni 25, 2024 | Juni 25, 2024 WIB Last Updated 2024-06-25T14:58:07Z
Jakarta,neodetik.news  - Eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang menyebut semua menteri membayari keluarga dengan anggaran kementerian. Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman merespons pernyataan SYL.
Andi Amran mengatakan bahwa honor dirinya sebagai menteri diserahkan seluruhnya ke yatim piatu. Dia mengatakan gaji menterinya itu tak dirasakan sama sekali selama menjabat sebagai Mentan.

"Insyaallah kami lima tahun menjabat, pendapatan dari menteri, aku serahkan ke yatim piatu," ujar usai acara Seminar Fraksi Gerindra bertema Swasembada Pangan di gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Selasa (25/6/2024).


Sebelumnya, SYL sempat dicecar soal keperluan keluarganya yang dibayari oleh Kementerian Pertanian. SYL mengatakan semua menteri juga melakukan hal yang sama.

Hal itu disampaikan SYL saat menjawab pertanyaan hakim dalam persidangan di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Senin (24/6). Hakim awalnya bertanya apakah SYL tahu kalau keperluan keluarganya juga dibayari oleh Kementan.

"Kalau diperhatikan dari bukti-bukti dari rincian-rincian tentang anggaran untuk menteri, operasional menteri memang bisa dilakukan, tetapi ada hal-hal yang, ada untuk keluarga segala macam, itu. Itu yang seharusnya, saudara tahu tidak itu seharusnya tidak dibayarkan atau bagaimana?" tanya hakim.

"Setelah di persidangan ini saya berpikir, mereka, staf-staf itu yang menawar-nawarkan yang mendorong-dorong untuk pakai tiket, anu, 'Nanti nak saya yang bayarkan' itu, itu sudah masuk dalam fasilitasi menteri dan keluarga, itu disampaikan sama keluarga," jawab SYL.

SYL mengklaim keluarganya diberi tahu kalau pembayaran dari Kementan merupakan bagian dari fasilitas menteri. Dia mengaku baru tahu pembayaran untuk keluarganya itu diambil dari patungan pejabat Kementan.

SYL juga mengklaim semua menteri melakukan hal yang sama soal keluarga dibayari oleh lembaga. Dia juga mengklaim uang perjalanannya cukup banyak.

"Saya pernah cerita memang disampaikan seperti itu kepada saya, bahwa uang perjalanan saya itu cukup banyak oleh karena itu sepanjang saya jalan dan hadir keluarga boleh saja dalam rombongan itu, semua menteri menteri lakukan hal yang sama semua pejabat lakukan," jawab SYL.


Lalu saudara mengetahui seperti ini, dan saudara sendiri dengar sendiri dari keluarga saudara bahwa dibayarkan oleh. Terus apa yang saudara lakukan?" tanya hakim.

"Baru di persidangan ini dia ngomong seperti itu," jawab SYL.

Tim redaksi 

×
Berita Terbaru Update